Perbedaan Word dan Google Docs

Hallo, Sahabat Royal. Penggunaan Word Processor atau yang lebih familiar dengan MS. Word dan Google Docs pasti sudah tidak asing lagi bagi seorang mahasiswa. Nah, sebenarnya apa sih perbedaan antara keduanya?

Sebelum bahas lebih dalam, kita bahas dulu apa pengertian dari MS. Word dan Google Docs. 

Microsoft Word atau yang lebih sering dikenal dengan Ms. Word adalah program pengolah kata yang dikembangkan oleh Charles Simonyi dan Richard Brodie dan pertama kali diluncurkan pada 1983.

Goole Docs adalah salah satu word processor gratis yang mulai dikembangkan dan diluncurkan pada 2006 yang memiliki kemampuan dasar dalam melakukan penglahan kata.

Lantas, apa perbedaan diantara keduanya? 

 

MS. Word

Google Docs

Interface

Tampilan MS. Word terlihat lebih rumit namun kompleks dan sangat sangat memudahkan pengguna dalam membuat dokumen.

Tampilan Google Docs terlihat lebih simpel dan mudah untuk digunakan. Akan tetapi, banyak fungsi word processor yang kurang lengkap.

Kompatibel

MS. Word memiliki lebih banyak jenis file yang kompatibel sehingga mempermudah serta mempercepat pekerjaan penggunanya dalam mengubah jenis file yang diinginkan.

Google Docs juga mempermudah pengguna dalam menyimpan dokumen, hanya saja file kompatibel yang ditawarkan tidak sebanyak Ms. Word.

Share Document

MS. Word dapat melakukan share dokumen, namun banyak penggunanya yang belum familiar dengan bagaimana cara penggunaannya.

Google Docs mempermudah pengguna dengan fitur sharing hanya dengan mengeklik sebuah link, sehingga penggunanya dapat membagikan file tersebut.


Kalau Sahabat Royal pakai MS. Word atau Google Docs nih? Comment down below ya……


Posting Komentar

0 Komentar